Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kembali Dipanggil di Pemerintahan Prabowo, Wiranto: Sudah 6 Presiden Saya Dampingi

Wiranto diangkat menjadi Penasihat Khusus Presiden Prabowo Subianto untuk Bidang Politik dan Keamanan, Selasa (22/10/2024).
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kanan) bersama dengan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto saat melakukan pertemuan di Kediaman Wiranto di Mampang, Jakarta, Selasa (25/4/2023). Pertemuan tersebut digelar sebagai ajang silaturahmi dalam momen Idulfitri 1444 H sekaligus membahas situasi perpolitikan nasional-Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kanan) bersama dengan Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto saat melakukan pertemuan di Kediaman Wiranto di Mampang, Jakarta, Selasa (25/4/2023). Pertemuan tersebut digelar sebagai ajang silaturahmi dalam momen Idulfitri 1444 H sekaligus membahas situasi perpolitikan nasional-Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Wiranto diangkat menjadi Penasihat Khusus Presiden Prabowo Subianto untuk Bidang Politik dan Keamanan, Selasa (22/10/2024). 

Wiranto dilantik bersama dengan enam penasihat khusus presiden lainnya. Dia menyebut Prabowo menjadi presiden keenam yang didampingi olehnya. 

"Sudah enam presiden saya dampingi, dan saya tahu bahwa tugas presiden memang sangat berat dan sangat strategis karena beliau sebagai kepala pemerintahan dan kepala negara," ujarnya kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/10/2024). 

Wiranto lalu mengatakan bahwa presiden membutuhkan penasihat-penasihat karena banyaknya hal yang dipikirkan dan diselesaikan. Dia pun mendapatkan amanah untuk memberi nasihat ke Prabowo soal urusan politik dan keamanan. 

Mantan Panglima ABRI (sekarang TNI) itu menyebut masih akan menunggu arahan Prabowo terkait dengan rincian tugasnya. Namun, dia memastikan bakal berkoordinasi langsung dengan presiden dan tidak menutup kemungkinan untuk bekerja sama dengan kementerian/lembaga lainnya. 

Di sisi lain, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) era Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu belum memastikan apabila penasihat khusus Prabowo merupakan pengganti Wantimpres. 

"Tanyakan ke Setkab [soal nasib Wantimpres]. Nanti kita bicarakan. Nomenklaturnya akan diketahui setelah semuanya diselesaikan dengan sejelas-jelasnya," pungkas mantan Ketua Umum Partai Hanura itu. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra
Editor : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper