Kabar24.com, PALEMBANG--Sinar Mas kembali menggelar bazar minyak goreng murah sebanyak 5.000 liter di empat lokasi di Kota Palembang.
Direktur Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas Suhendra Wiriadinata mengatakan pihaknya telah berkomitmen untuk menggelar bazar minyak goreng murah setiap bulan Ramadan.
"Kami senang dapat bekerjasama dengan pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Jajaran Kepolisian Sumatera Selatan dalam kegiatan Wakaf alquran, Bazaar Minyak Goreng Murah. Program ini secara konsisten telah kami lakukan dari tahun ke tahun," katanya di Palembang, Jumat (24/6/2016).
Suhendra mengatakan tujuan perseroan menggelar bazar minyak murah untuk mengatasi dinamika harga kebutuhan jelang lebaran dan kebutuhan masyarakat yang meningkat.
Adapun lokasi penyelenggaraan bazar tersebut, meliputi empat lokasi, yakni halaman Pemprov Sumsel, halaman Polda Sumsel, Halaman kantor BPBD, Kodam II Sriwijaya mulai tanggal 27 Juni 2016 dan Dinas Kehutanan provinsi pada tanggal 27-29 Juni 2016.
Suhendra menambahkan bazaar rakyat Sinar Mas telah memasuki tahun ke 11, dimana sejak tahun 2005 sampai dengan saat ini telah mendistribusikan sekitar 30 juta liter bekerjasama dengan pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, Polri, lembaga pendidikan, media, organisasi kemasyarakatan dan yang lainnya.
Dalam kesempatan yang sama, Sinar Mas mendistribusikan lebih dari 12.000 mushaf Al Quran, Al Quran Braille dan 7.750 cara membaca Al Quran dan Juzz Amma.
Selain itu, program wakaf alquran yang diinisiasi oleh APP Sinar Mas ini telah dilaksanakan sejak tahun 2008 secara berkelanjutan telah mendistribusikan sekitar 500.000 mushaf Al quran ke berbagai lapisan masyarakat, serta berinisiatif untuk dapat menyentuh kalangan yang memiliki kekhususan (tuna netra) dengan menyalurkan 500 set al quran braile sejak tahun 2014 dan kalangan anak-anak melalui 70.000 buku panduan belajar membaca al quran & juzz Amma yang dimulai tahun 2015.
Pada kesempatan yang sama juga Sinar Mas memberikan bantuan sebelas unit kendaraan roda empat ke pada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan.
"Kendaraan roda empat ini untuk kegiatan operasional upaya pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan," katanya.
Sinar Mas Sebar 5.000 Liter Minyak Goreng
Sinar Mas kembali menggelar bazar minyak goreng murah sebanyak 5.000 liter di empat lokasi di Kota Palembang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dinda Wulandari
Editor : Rustam Agus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
11 jam yang lalu
Ada yang Masuk & Borong Jumbo Saham PGAS Jelang Tutup 2024
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
1 jam yang lalu
Legislator PKS Protes Sekolah Internasional Kena PPN 12%
3 jam yang lalu
Pesan Gibran ke Paspampres: Humanis ke Masyarakat
7 jam yang lalu