Kabar24.com, DENPASAR - Angeline bocah usia 8 tahun yang dinyatakan hilang ditemukan terkubur di bawah kandang hewan di rumah orang tua angkatnya di Jalan Sedap Malam No 26, Sanur, Denpasar.
Saat ini aparat kepolisian dari Polresta Denpasar dan Polda Bali sudah memasang garis polisi di lokasi yang diduga menjadi lokasi dikuburnya bocah malang tersebut. Tim identifikasi dari Polda Bali sudah berada di dalam lokasi rumah.
Kapolda Bali Ronny Sompie yang ditemui di lokasi belum bersedia memberikan keterangan kepada awak media.
Informasi yang diperoleh Bisnis.com, petugas sudah mengamankan pihak-pihak yang berhubungan dengan kasus ini. Hingga saat ini lokasi dipenuhi oleh masyarakat sekitar dan aparat kepolisian.
Sebelumnya, Angeline dilaporkan hilang saat bermain di depan rumahnya di Sedap Malam No.26, Sanur, Denpasar pada Sabtu (16/5/2015) sekitar pukul 15.00. Hilangnya bocah kelas 2 SD ini menyita perhatian publik.
Bocah Angeline Ditemukan Terkubur di Bawah Kandang Hewan
Angeline bocah usia 8 tahun yang dinyatakan hilang ditemukan terkubur di bawah kandang hewan di rumah orang tua angkatnya di Jalan Sedap Malam No 26, Sanur, Denpasar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Feri Kristianto
Editor : Yusran Yunus
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

10 jam yang lalu
Kinerja dan Target Agung Podomoro (APLN) 2025
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

41 menit yang lalu
Direktur Media & Advokat Jadi Tersangka Baru Kasus Suap Perkara Ekspor CPO

4 jam yang lalu
NasDem Bakal Bahas Calon Wakil Presiden pada 2027
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
