Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aturan Bayar Zakat Fitrah dan Niatnya untuk Diri Sendiri, Istri, dan Anak

Niat zakat fitrah untuk diri sendiri, anak dan istri, serta aturan bayarnya
Ilustrasi zakat fitrah. Dok. NU Online.
Ilustrasi zakat fitrah. Dok. NU Online.

Bisnis.com, JAKARTA – Di bulan Ramadan, setiap umat Muslim diharuskan membayar kewajiban berupa zakat dari sebagian hartanya. Zakat ini bertujuan untuk membersihkan harta dan menyucikan jiwa, serta sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.

Salah satu zakat yang wajib dibayar adalah Zakat Fitrah, yang harus dikeluarkan sebelum pelaksanaan salat Idul Fitri.

Apa itu Zakat Fitrah?

Dilansir dari baznas.go.id, Senin (10/3/2025) zakat fitrah adalah kewajiban yang harus dibayar oleh setiap Muslim, baik laki-laki maupun perempuan, menjelang akhir bulan Ramadan.

Zakat ini bertujuan untuk menyucikan diri dan membersihkan jiwa, agar kita memiliki jiwa yang fitri setelah berpuasa sebulan penuh. Zakat fitrah wajib dibayar sebelum pelaksanaan shalat Idul Fitri pada tanggal 1 Syawal.

Niat Zakat Fitrah

Dilansir dari mirror.mui.or.id, Senin (10/3/2025) niat zakat fitrah bisa berbeda tergantung pada siapa yang membayarnya. Berikut adalah beberapa niat zakat fitrah yang dapat dibaca:

1. Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri

ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fithri ‘an nafsii fardhan lillaahi ta’aalaa
"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri, fardu karena Allah Ta‘âlâ."

2. Niat Zakat Fitrah untuk Istri

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﺯَﻮْﺟَﺘِﻲْ ﻓَﺮْﺿًﺍ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fithri ‘an zaujatii fardhan lillaahi ta’aalaa
"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku, fardu karena Allah Ta‘âlâ."

3. Niat Zakat Fitrah untuk Anak Laki-laki

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻭَﻟَﺪِﻱْ … ﻓَﺮْﺿًﺍ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fithri ‘an waladii … fardhan lillaahi ta’aalaa
"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak laki-lakiku … (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta‘âlâ."

4. Niat Zakat Fitrah untuk Anak Perempuan

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﺑِﻨْﺘِﻲْ … ﻓَﺮْﺿًﺍ ِﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ
Nawaitu an ukhrija zakaatal fithri ‘an bintii … fardhan lillaahi ta’aalaa
"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk anak perempuanku … (sebutkan nama), fardu karena Allah Ta‘âlâ."

Cara Pembayaran Zakat Fitrah

Dilansir dari megasyariah.co.id, Senin (10/3/2025) berikut adalah cara pembayaran zakat fitrah:

1. Kenali Jumlah Besaran Zakat Fitrah

Zakat fitrah biasanya dihitung dengan menggunakan bahan makanan pokok, seperti beras, dengan jumlah sekitar 2,5 kg hingga 3,5 liter per jiwa. Jika dihitung dalam bentuk uang, nominalnya berkisar antara 45.000 hingga 55.000 rupiah per orang. Namun, besaran ini dapat berbeda-beda di setiap wilayah di Indonesia, tergantung pada harga bahan pokok setempat.

2. Kenali Waktu yang Tepat untuk Membayar

Zakat fitrah harus dibayar sebelum shalat Idul Fitri, yaitu pada tanggal 1 Syawal. Pembayaran zakat fitrah haram hukumnya jika dilakukan setelah matahari terbenam pada hari tersebut. Oleh karena itu, disarankan untuk membayar zakat fitrah pada akhir Ramadan, sebelum waktu shalat Idul Fitri dimulai.

3. Serah Terima Zakat Fitrah

Zakat fitrah biasanya diterima oleh amil zakat yang kemudian akan membagikan zakat tersebut kepada mustahik, yaitu orang yang berhak menerima zakat, seperti fakir miskin, anak yatim, dan lainnya. Pastikan zakat fitrah Anda sampai kepada yang berhak menerimanya.

Dengan memahami niat dan cara pembayaran zakat fitrah yang benar, Anda bisa menunaikan kewajiban ini dengan tepat. Semoga zakat fitrah yang kita keluarkan dapat membawa keberkahan dan menyucikan hati. (Siti Laela)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper