Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Program Sarapan Gratis di Jakarta, Pramono: Tak Ada Niat Saingi MBG

Gubernur Jakarta Pramono Anung menjelaskan program sarapan gratis bukan untuk menyaingi makan bergizi gratis (MBG).
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025) / BISNIS - Jessica Gabriela Soehandoko
Gubernur Jakarta Pramono Anung meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Pusat, Selasa (4/3/2025) / BISNIS - Jessica Gabriela Soehandoko

Bisnis.com, JAKARTA – Gubernur Jakarta Pramono Anung dijadwalkan bertemu dengan Badan Gizi Nasional (BGN) pada Rabu (12/3/2025) untuk membahas program Sarapan Gratis.

Program Sarapan Gratis merupakan ide yang sudah digaungkan oleh Pramono dan wakilnya, Rano Karno (Si Doel) di saat kampanye Pilkada Jakarta 2024. Adapun, program ini sebelumnya sempat tidak diperbolehkan lantaran mirip dengan program Pemerintah Pusat, yakni Makan Bergizi Gratis (MBG). 

Pramono menegaskan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk meluruskan pemahaman terkait program tersebut, bukan sebagai bentuk persaingan dengan kebijakan pemerintah pusat.

"Nggak ada sama sekali keinginan untuk menyaingi Rivalitas, nggak ada. Yang ada adalah bagaimana Jakarta ingin membuat pelajarnya, siswanya lebih nyaman ketika mereka bersekolah," ujar Pramono ketika ditemui di sekitar kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Rabu (12/3/2025). 

Dia menjelaskan bahwa jika memungkinkan, program Sarapan Gratis akan tetap dijalankan meskipun terdapat program Makan Bergizi Gratis (MBG) dari pemerintah pusat. 

Namun, jika tidak, pemerintah akan fokus pada perbaikan infrastruktur kantin sekolah, mengingat tidak semua sekolah memiliki fasilitas yang memadai.

"Dan kalau itu bisa kami lakukan perbaikan terutama bagi sekolah-sekolah yang daerah, mohon maaf, daerah yang kurang beruntung, kumuh dan sebagainya. Ini pasti akan memberikan dampak yang lebih baik," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper