Bisnis.com, JAKARTA — Spanyol dan Portugal mengalami pemadaman listrik yang meluas, hingga melumpuhkan transportasi umum, terjadinya kemacetan lalu lintas besar-besaran hingga penerbangan yang ditunda.
Mengutip Reuters, Senin (28/4/2025) pemadaman listrik ini menyebabkan kekacauan di sejumlah wilayah Portugal dan Spanyol karena lampu lalu lintas berhenti berfungsi dan menyebabkan kemacetan total. Jaringan transportasi juga terhenti, rumah sakit kehabisan pasokan listrik, dan banyak orang terjebak di dalam metro serta lift.
Di Madrid, ratusan orang terlihat berdiri di jalanan di luar gedung-gedung perkantoran, sementara aparat kepolisian tampak berjaga di sekitar beberapa gedung penting, mengatur lalu lintas serta berpatroli di atrium pusat kota dengan lampu darurat.
Operator utilitas berusaha memulihkan jaringan listrik, tetapi operator transmisi listrik Spanyol, Red Eléctrica, mengatakan pemadaman ini bisa berlangsung antara enam hingga sepuluh jam. Penyebab pastinya masih belum diketahui.
Di samping itu, para pejabat mengatakan bahwa kemungkinan bahwa pemadaman listrik tersebut disebabkan oleh serangan siber belum dapat dikesampingkan.
Upaya Spanyol dan Portugal
Pemerintah Spanyol dan Portugal mengadakan pertemuan untuk membahas pemadaman ini, yang juga sempat berdampak di sebagian wilayah Prancis. Menurut sumber yang mengetahui situasi tersebut, sebuah komite krisis dibentuk di Spanyol.
Baca Juga
"Pemerintah sedang berupaya menentukan asal dan dampak insiden ini dan mendedikasikan semua sumber daya untuk menyelesaikannya sesegera mungkin," tutur pemerintah Spanyol.
Red Electrica mengatakan pihaknya tengah bekerja sama dengan perusahaan energi regional untuk memulihkan listrik. Perusahaan utilitas asal Portugal REN mengatakan pihaknya telah mengaktifkan rencana untuk pemulihan pasokan listrik secara bertahap.
Terlebih, Komisi Eropa telah menghubungi pihak berwenang di Spanyol dan Portugal serta jaringan operator sistem transmisi Eropa ENTSO-E untuk mencoba mencari tahu penyebab pemadaman tersebut.