Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo: Kalau Pangan Aman, Tidak Usah Takut Saham Naik atau Turun

Presiden Prabowo Subianto menyoroti pentingnya ketahanan pangan sebagai pilar utama dalam menjaga stabilitas ekonomi serta memperkuat negara.
Presiden RI Prabowo Subianto menjajal terbangkan drone untuk menebar benih padi saat hadir pada Gerakan Menanam Padi Serentak di 14 Provinsi di Desa Simpang Pelabuhan Dalam, Ogan Ilir, Palembang, Sumsel, Rabu (23/4/2025)/BPMI Setpres
Presiden RI Prabowo Subianto menjajal terbangkan drone untuk menebar benih padi saat hadir pada Gerakan Menanam Padi Serentak di 14 Provinsi di Desa Simpang Pelabuhan Dalam, Ogan Ilir, Palembang, Sumsel, Rabu (23/4/2025)/BPMI Setpres

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto menyoroti pentingnya ketahanan pangan sebagai pilar utama dalam menjaga stabilitas ekonomi serta memperkuat negara.

Orang nomor satu di Indonesia itu menegaskan bahwa selama kebutuhan pangan dalam negeri terpenuhi, masyarakat tak perlu merasa khawatir terhadap fluktuasi di pasar saham.

“Kalau pangan kita aman, negara aman, tidak usah takut saham naik atau turun,” ujarnya saat memimpin kegiatan tanam padi serentak bersama 14 provinsi secara nasional di Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatra Selatan, pada Rabu (23/4/2025).

Menurutnya, perhatian bangsa seharusnya lebih diarahkan pada kemampuan produksi domestik ketimbang dinamika pasar modal.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Negara juga mengkritisi ketimpangan kepemilikan saham yang belum menyentuh seluruh lapisan masyarakat.

"Bapak punya saham? Tidak? Ya, saya tahu yang punya saham juga berjasa. Tapi selama kita bisa produksi pangan, negara kita aman, tidak usah khawatir," tandas Prabowo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Muhammad Ridwan
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper