Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Peringati Hari Lahir Pancasila 2024 di Blok Rokan, Ini Alasannya

Pemerintah menunjuk Blok Rokan sebagai tempat upacara Hari Lahir Pancasila guna memberitahu masyarakat bahwa ladang minyak terbesar RI sudah diambil alih.
Pemerintah menunjuk Blok Rokan sebagai tempat upacara Hari Lahir Pancasila guna memberitahu masyarakat bahwa ladang minyak terbesar RI sudah diambil alih. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Pemerintah menunjuk Blok Rokan sebagai tempat upacara Hari Lahir Pancasila guna memberitahu masyarakat bahwa ladang minyak terbesar RI sudah diambil alih. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Bisnis.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 di Lapangan Garuda Pertamina Hulu Rokan di Dumai atau Blok Rokan, Sabtu (1/6/2024).

Dalam sambutannya, Jokowi mengatakan bahwa bangsa Indonesia harus aktif mengambil alih kembali aset-aset strategis bangsa, kita kelola dan manfaatkan sebesar-besarnya untuk kesejahteraan rakyat.

Salah satunya adalah Blok Rokan di Riau, tempat yang digunakan untuk upacara peringatan Hari Lahir Pancasila.

"Setelah saham mayoritas Freeport kita ambil alih, kemudian kita ambil alih Blok Rokan yang merupakan blok migas paling produktif dalam sejarah perminyakan Indonesia yang sudah dikelola perusahaan asing Caltex dan Chevron selama 97 tahun," kata Jokowi dalam sambutannya, Sabtu (1/6/2024).

Dirinya pun menegaskan bahwa pengambilalihan Freeport dan Blok Rokan hanyalah sedikit contoh semangat dari seluruh upaya kita untuk kedaulatan politik dan kemandirian ekonomi untuk mengamalkan Pancasila dalam kehidupan nyata.

Alasan Pemilihan Blok Rokan Sebagai Tempat Upacara

Menlansir dari laman Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), pemerintah menunjuk Blok Rokan sebagai tempat upacara Hari Lahir Pancasila guna memberitahu masyarakat bahwa ladang minyak terbesar di Indonesia sudah kembali ke tangan kita.

“Kenapa di Dumai? Kita ketahui, Blok Rokan ini sebelumnya dikelola perusahaan asing, Chevron sejak 2021 sudah kembali ke pangkuan Ibu Pertiwi, sudah dikelola pemerintah melalui BUMN, dalam hal ini Pertamina Hulu Rokan,”kata Ketua Tim Survei Upacara Peringatan Harlah Pancasila Sarwo Edy melansir dari lama BPIP.

Menurut dia, pelaksanaan peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini mengambil tempat di wilayah kerja Blok Rokan yang kini dikelola Pertamina Hulu Rokan.

Hal itu untuk menunjukkan bahwa dalam hal ketahanan energi, rakyat Indonesia dengan segenap sumber daya manusianya sudah mampu mengelola dan berdiri di kaki sendiri.

“Peringatan Hari Lahir Pancasila kali ini menegaskan kepada seluruh rakyat Indonesia bahwa dalam hal ketahanan energi kita sudah mampu,” ujarnya.

Pertamina Hulu Rokan.
Pertamina Hulu Rokan.

Potensi Blok Rokan

Untuk diketahui, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah mengalihkan Blok Rokan kepada Badan Usaha Milik Negara PT Pertamina (Persero) melalui anak usaha PT Pertamina Hulu Energi (PHE) pada 2018 lalu.

Sebelumnya, kontrak migas Chevron Pacific Indonesia yang berakhir pada 7 Agustus 2021 dihentikan dan mulai 8 Agustus 2021 dialihkan kepada PHE, tepatnya dikelola oleh PT Pertamina Hulu Rokan.

Blok Rokan menjadi salah satu ladang minyak subur dengan cadangan paling besar yang pernah ditemukan di Indonesia. Saat ini Blok Rokan menyumbang 26 persen dari total produksi nasional. Blok yang memiliki luas 6.220 kilometer ini memiliki 96 lapangan dimana tiga lapangan berpotensi menghasilkan minyak sangat baik, yaitu Duri, Minas dan Bekasap.

Cadangan minyak yang dimiliki Blok Rokan mencapai 500 juta hingga 1,5 miliar barel oil equivalent tanpa Enhance Oil Recovery atau EOR.

Pertamina menargetkan pengembangan blok Migas itu dapat dikerjakan lebih cepat dengan target produksi pada 2025 mendatang. Adapun SKK Migas masih berupaya untuk mencari harga keekonomian yang lebih efisien untuk mengembangkan rencana EOR pada blok Migas tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukman Nur Hakim
Editor : Ibad Durrohman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper