Sejarah
Bendera merah putih Monako pertama kali dipatenkan pada 4 April 1881 di masa Pangeran Charles III. Sementara itu, bendera Indonesia secara resmi menjadi bendera negara pada 17 Agustus 1945, tepat pada hari kemerdekaannya.
Baca Juga : Detik-Detik 6 Helikopter Bawa Bendera Merah Putih Raksasa saat Upacara 17 Agustus di Istana Merdeka |
---|
Perdebatan
Monako sempat meminta Indonesia mengubah warna bendera karena merasa mereka lebih dulu menggunakannya.
Namun pemerintah Indonesia menolak karena pemilihan warna ini berdasarkan sejarah panjang di masa lalu. Warna merah putih terinspirasi dari bendera Kerajaan Majapahit yang sudah ada jauh sebelum kerajaan Monako terbentuk.
Pada akhirnya Indonesia dan Monako bersepakat terkait persamaan kedua bendera merah putih tersebut. Mereka bersepakat meletakkan dimensi rasio sebagai pembeda paling mendasar antara bendera kedua negara.