Bisnis.com, BEIJING - Menteri Luar Negeri China mengatakan menghendaki pembicaraan dengan pemerintahan baru Amerikat Serikat untuk mengatasi perbedaan dan memperkuat hubungan kedua negara itu.
Namun, pembicaraan itu mesti didasari atas sikap saling hormat, misalnya, mengakui asas "Satu China", tambahnya belum lama ini.
Presiden Amerika Serikat Donald Trump, yang dilantik pada Jumat, membuat China geram karena meragukan asas tersebut.
Asas "Satu China" diberlakukan untuk Taiwan, pulau berswapemerintahan, yang dianggap provinsi pembangkang oleh China.
Pemerintah China menyatakan Taiwan akan dipaksa mengakui asas tersebut jika dianggap perlu.
Namun, pemerintahan di Taiwan yang cukup demokratis tampak enggan tunduk di bawah kuasa China.
Menteri Luar Negeri China Wang Yi dalam acara menyambut Tahun Baru Imlek mengatakan, masa depan hubungan negaranya dengan AS menarik perhatian banyak pihak.
"Kami menghendaki dialog dengan pemerintah AS dalam prinsip 'satu China' dan sikap saling menghormati satu sama lain," kata Wang dalam laman kementerian itu pada Selasa.
China bersedia memperkuat kepercayaan, kerja sama dan menyelesaikan perbedaan antarpihak demi meningkatkan kesejahteraan rakyat kedua negara tersebut, katanya.
China Ingin Atasi Perbedaan Dengan Pemerintah AS
Menteri Luar Negeri China mengatakan menghendaki pembicaraan dengan pemerintahan baru Amerikat Serikat untuk mengatasi perbedaan dan memperkuat hubungan kedua negara itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

1 jam yang lalu
Siap-siap, Pemangkasan BI Rate Sudah Dekat
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

8 menit yang lalu
Kemendes Sebut 3.264 Desa Belum Dialiri Listrik, Ini Dampaknya

1 jam yang lalu
Ini Alasan Kader PSI yakin Ijazah Jokowi yang Diunggahnya Asli

7 jam yang lalu
Harmoni Budaya dan Industri di Bumi Batara Guru

1 jam yang lalu
Budi Arie Bantah Terima Uang Hasil Perlindungan Situs Judol
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
