Bisnis.com, JAKARTA - Pemred Tabloid Obor Rakyat Setiyardi Budiono dan penulis Darmawan Sepriyosa berjanji memenuhi panggilan kedua penyidik Bareskrim Mabes Polri setelah keduanya tidak hadir pada pemanggilan pertama hari ini, Senin (7/7/2014).
Hinca Panjaitan, Kuasa Hukum Setiyardi dan Darmawan, mengatakan keduanya akan memberikan keterangan berdasarkan kapasitasnya sebagai tersangka pada pemanggilan berikutnya. "Keduanya akan hadir pada panggilan kedua karena hari ini tidak bisa hadir," ujarnya.
Hinca menyampaikan keduanya tidak dapat memenuhi panggilan pertamanya sebagai tersangka dalam kasus Obor Rakyat karena kesibukannya masing-masing.
Seperti yang diketahui, Setiyardi Budiono merupakan Deputi Staf Khusus Kepresidenan Bidang Pembangunan Daerah dan Otonomi Daerah yang juga merangkap sebagai Komisaris PT Perkebunan Nusantara XIII.
Darmawan ialah salah satu redaktur pelaksana di media online Inilah.com. Keduanya ditetapkan sebagai tersangka pada Jumat lalu karena telah melanggar pasal 9 ayat 2 dan ayat 12 UU Pers dan diancam tindak pidana denda Rp100 juta.
KASUS OBOR RAKYAT: Tersangka Janji Penuhi Panggilan Kedua
Pemred Tabloid Obor Rakyat Setiyardi Budiono dan penulis Darmawan Sepriyosa berjanji memenuhi panggilan kedua penyidik Bareskrim Mabes Polri setelah keduanya tidak hadir pada pemanggilan pertama hari ini, Senin (7/7/2014).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Dimas Novita Sari
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

8 menit yang lalu
Profil Sakti Wahyu Trenggono, Menteri KKP yang Kini Jadi Waketum PAN

46 menit yang lalu
Bawaslu Harap Tindak Ada PSU Lagi, Meski Potensi Gugatan ke MK Ada

49 menit yang lalu
Kumpulan Ucapan Hari Kartini, Diperingati Setiap 21 April
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
