Bisnis.com, JAKARTA -- Mabes Polri mengerahkan 1,4 juta personel gabungan untuk mengamankan Pilkada serentak 2024 pada Rabu (27/11/2024).
Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho menyampaikan personel gabungan itu terdiri TNI hingga stakeholder terkait termasuk Linmas.
"Total pengamanan Pilkada serentak 2024 ada 1.433.441 personel gabungan," ujar Sandi dalam keterangan tertulis, Senin (25/11/2024).
Dia memastikan, jutaan personel itu bakal disebar dari tingkat pusat hingga polda jajaran untuk mengawal daerah yang melaksanakan Pilkada serentak 2024.
"Sudah ditetapkan untuk jumlah dan penempatannya, baik yang ada di pusat maupun di daerah," tambahnya.
Dalam catatan Bisnis, khusus daerah hukum Polda Metro Jaya, polisi mengerahkan 88.565 personel. Puluhan ribu personel itu tergabung dalam Operasi Mantap Praja Jaya.
Baca Juga
Perinciannya, 17.448 personel kepolisian , 6.991 TNI serta 63.936 personel Linmas. Para personel ini kemudian bakal disebar ke 31.963 tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah hukum Polda Metro Jaya.