Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menghitung Hari Pertemuan Prabowo dan Megawati Jelang Pelantikan Presiden

Pertemuan Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri bakal terjadi sebentar lagi.
Dany Saputra, Jessica Gabriela Soehandoko
Rabu, 2 Oktober 2024 | 07:44
Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di Istana Merdeka merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia. Dok Instagram @puanmaharani
Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di Istana Merdeka merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia. Dok Instagram @puanmaharani

Bisnis.com, JAKARTA - Pertemuan antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto diprediksi akan terlaksana sebentar lagi. Masyarakat mulai menghitung hari, kapan keduanya bakal bertatap muka? 

Sinyal bakal terlaksananya pertemuan antara Prabowo dan Megawati kian kencang setelah disampaikan langsung oleh Sang Presiden terpilih. 

Bahkan, Prabowo mengungkap fakta bahwa pertemuan dirinya dengan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri akan berlangsung sebelum pelantikan dirinya pada 20 Oktober 2024.  

"Insya Allah. Insya Allah. Mudah-mudahan [pertemuan dengan Megawati] sebelum pelantikan," ujarnya kepada wartawan ketika hadir di acara pelantikan dan pembacaan sumpah jabatan anggota DPR, DPD dan MPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (1/10/2024).

Dalam kesempatan berbeda, Politisi PDIP Aria Bima menyebut hanya Megawati dan Prabowo yang mengetahui persis kapan pertemuan keduanya akan terjadi. Namun, dia mengungkapkan pertemuan yang ditunggu-tunggu sejak Pilpres 2024 akan terjadi tidak lama lagi. 

"Yang penting selain timing yang tidak terlalu lama, tidak perlu dikerangkakan, tidak perlu di background-kan seolah-olah pertemuan itu hanya sekadar bicara kekuasaan. Menurut saya pertemuan pak Prabowo dan ibu Mega kedua tokoh bangsa ini akan memberi rasa kesejukan, rasa keharmonisan buat rakyat Indonesia," ujarnya di Gedung DPR RI. 

Menghitung Hari Pertemuan Prabowo dan Megawati Jelang Pelantikan Presiden

Suara Elite PDIP dan Gerindra 

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani sekaligus putri Megawati Soekarnoputri mengungkapkan alasan pertemuan antara dua tokoh bangsa yang tak kunjung terealisasi. Puan menyebutkan bahwa Prabowo dan Megawati akan bertemu dalam waktu yang tepat. 

“Ya Insya Allah akan segera kita adakan pertemuan antara Ibu Mega dengan Pak Prabowo dalam waktu yang timing-nya tepat. Nggak saling tunggu-tungguan, kan beliau berdua mempunyai jadwal yang sama-sama sibuk,” katanya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2024).

Walaupun sampai sejauh ini, Prabowo dan Megawati masih menunggu waktu yang tepat untuk bertemu, Puan mengatakan bahwa mereka berdua memiliki keinginan untuk saling bertemu.

“Kita sudah bicara juga bersama-sama, yang bisa saya sama-sama pahami beliau berdua [Prabowo dan Megawati] sama-sama berkeinginan untuk saling bertemu,” ujarnya.

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad juga mengungkapkan pertemuan Prabowo dan Megawati pasti akan dijamu dengan makanan enak. 

Namun demikian, dia juga tidak menjelaskan secara detail tentang kapan dan di mana lokasi pertemuan antara Prabowo-Megawati berlangsung nantinya.

Dasco menegaskan perihal tanggal dan lokasi masih dipastikan kembali, mengingat antara mereka berdua masih mencocokan jadwal yang pas.

“Ya pertemuan yang pasti makanannya enak. Jadi sebenarnya gini, komunikasi-komunikasi sudah dijalankan, tetapi kemudian masalah tanggal, masalah tempat, ini juga masih dipastikan karena masing-masing saling mencocokkan. Yang pasti, soal makanan sudah ditentukan,” tegas Dasco.

Juru Bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, menyebutkan Prabowo dan Megawati akan bertemu sebelum pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI 2024-2029. Artinya, Prabowo dan Megawati mungkin bakal bertatap muka dalam dua pekan ke depan. 

Pasalnya, pelantikan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024.

"Pak Prabowo tentu mengajak semua kelompok, termasuk ingin bertemu dan berkomunikasi dengan Ibu Megawati dalam waktu dekat, pasti sebelum Pak Prabowo dilantik [jadi Presiden]," kata Dahnil. 

Dia menyebutkan nantinya Prabowo dan Megawati bakal berdiskusi mengenai berbagai agenda ke depan yang akan dijalankan oleh pemerintah. Termasuk seputar pembangunan Indonesia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper