Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dinkes Riau Minta Petugas Imunisasi MR Turun ke Pasar Tradisional

Dinas Kesehatan Provinsi Riau meminta petugas kesehatan kabupaten dan kota yang ada di wilayah itu, agar turun ke lapangan khususnya pasar tradisional, guna mendorong realisasi program imunisasi measles rubella atau campak rubella.
Imunisasi Bayi/Antara
Imunisasi Bayi/Antara

Bisnis.com, PEKANBARU -- Dinas Kesehatan Provinsi Riau meminta petugas kesehatan kabupaten dan kota yang ada di wilayah itu, agar turun ke lapangan khususnya pasar tradisional, guna mendorong realisasi program imunisasi measles rubella atau campak rubella.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan sampai saat ini di awal Desember, realisasi imunisasi MR di wilayah itu hanya sebesar 42,5%.

"Masih 42,5% memang ada peningkatan karena waktu program diperpanjang sampai akhir Desember, namun kenaikannya sedikit," katanya Kamis (6/12/2018).

Mimi menjelaskan untuk mendorong peningkatan partisipasi masyarakat dalam program ini, pihaknya meminta pemda kabupaten kota khususnya petugas dinas kesehatan, untuk turun ke lapangan melakukan imunisasi untuk anak.

Hal itu sudah dilakukan pihaknya yaitu dengan melakukan program imunisasi ke lapangan di Pekanbaru, yaitu area car free day atau kawasan bebas kendaraan di hari libur.

Langkah ini menurut Mimi, dapat dilakukan petugas di kabupaten kota, dengan mendatangi pusat keramaian di daerah, seperti pasar tradisional.

"Kalau di pasar tradisional dan pusat perbelanjaan itu kan banyak anak-anak dibawa orang tuanya ikut berjualan, target imunisasinya anak-anak inilah," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper