Bisnis.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengatakan masyarakat harus bersikap rasional dalam melakukan aksi unjuk rasa untuk menjaga ketertiban umum.
"Masyarakat harus bersikap rasional betul-betul berpikir kalau mau melakukan demo tujuannya apa, alasannya apa, harus jelas. Tetapi kalau hanya untuk meramaikan saja kasihan masyarakat yang terganggu jalannya," kata Tito setelah acara Pengarahan Presiden Jokowi Kepada Jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia di Jakarta, Selasa (8/11/2016).
Pihaknya tidak mempermasalahkan masyarakat untuk melakukan aksi unjuk rasa karena itu hak warga negara sebagai bagian dari kebebasan berekspresi.
"Kalau unjuk rasa asalkan mereka memberikan pemberitahuan saya kira tidak ada masalah," ujarnya.
Sementara, dalam pengarahan oleh Presiden Jokowi, Tito mengatakan institusi Polri dan seluruh jajarannya menegaskan kesetian kepada negara dan pimpinannya, yaitu Presiden Republik Indonesia.
"Polri mengambil sosok dan figur yang juga menjadi "role model, yaitu Gadjah Mada. Gadjah Mada sangat terkenal dengan pasukan dan tentaranya. Itu pasukan yang setia untuk membela negara dan pimpinannya," tuturnya.
Menurut dia, hal itu menjadi doktrin yang sangat mendasar dalam hati setiap anggota Polri, yaitu setia terhadap negara dan pimpinannya Sebelumnya, sejumlah organisasi masyarakat, keagamaan dan mahasiswa berunjuk rasa menolak penistaan agama di sekitar Silang Monumen Nasional (Monas) Jakarta pada Jumat (4/11).
Awalnya, aksi berjalan damai namun massa mulai anarkis selepas shalat Isya sehingga petugas melepaskan tembakan gas air untuk membubarkan konsentrasi pengunjuk rasa.
Akibat kerusuhan itu sebanyak 350 orang dari aparat gabungan dan massa pengunjuk rasa terluka dan 21 kendaraan hancur dirusak demonstran.
KAPOLRI: Saat Unjuk Rasa, Sikap Masyarakat Harus Rasional
Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian mengatakan masyarakat harus bersikap rasional dalam melakukan aksi unjuk rasa untuk menjaga ketertiban umum.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

8 menit yang lalu
Profil Sakti Wahyu Trenggono, Menteri KKP yang Kini Jadi Waketum PAN

46 menit yang lalu
Bawaslu Harap Tindak Ada PSU Lagi, Meski Potensi Gugatan ke MK Ada

49 menit yang lalu
Kumpulan Ucapan Hari Kartini, Diperingati Setiap 21 April
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
