Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anas Akan Bacakan Pledoi, Pengadilan Tipikor Dipadati Massa PPI

Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) hari ini (18/9) dipadati puluhan simpatisan terdakwa Anas Urbaningrum yang tergabung dalam Ormas Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI).
Anas Urbaningrum/JIBI
Anas Urbaningrum/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA--Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) hari ini (18/9) dipadati puluhan simpatisan terdakwa Anas Urbaningrum yang tergabung dalam Ormas Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI).

Puluhan simpatisan Anas tersebut mengaku ingin menyaksikan langsung sidang mantan Ketua Umum Partai Demokrat tersebut, dengan agenda pembacaan pledoi atau nota pembelaan.

Menurut J‎uru Bicara PPI Tri Dianto, tidak hanya PPI dari wilayah DKI Jakarta yang menghadiri sidang tersebut. Tetapi juga PPI dari beberapa daerah lain di Pulau Jawa. Seperi PPI Jatim, Jabar dan Kalbar.

"Semua kader PPI datang ke Pengadilan Tipikor ini untuk memberikan dukungan moriil terhadap Mas Anas. Karena Mas Anas hari ini akan membacakan pembelaan atas dakwaannya," tutur Tri di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (18/9/2014).

Tri berharap Majelis Hakim Tipikor dapat memberikan hukuman kepada Anas dengan seadil-adilnya setelah Anas membacakan nota pembelaannya hari ini di Pengadilan Tipikor.

"‎Saya yakin karena ini pengadilan bukan penghakiman dan harusnya mengadili bukan menghakimi," tukas Tri.

Anas akan menjalani sidang lanjutannya hari ini  dengan agenda pembacaan pledoi atau nota pembelaan untuk menanggapi tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum KPK yang menuntut Anas 15 tahun penjara dalam perkara dugaan tindak pidana gratifikasi proyek Hambalang dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper