Bisnis.com, MANADO--Badan Nasionl Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan banjir bandang di Manado menyebabkan lebih dari 2.000 orang mengungsi. Hujan deras sejak 2 hari lalu telah menyebabkan Manado terendam air.
BNPB dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis, Rabu (15/1/2014) mengatakan adanya pusat tekanan rendah di sekitar Filipina menyebabkan bencana banjir bandang, longsor dan gelombang tinggi di sekitar Manado, Sulawesi Utara.
Hujan deras mengguyur Kota Manado sejak Selasa (14/1/2014) hingga saat ini menyebakan 11 kecamatan terkena banjir. Banjir terjadi di Kecamatan Sicala, Wenang, Singkil, Wanea, Tunginting, Paal Dua, Paal Empat dan Bunaken.
Data sementara 1 orang tewas tertimbun longsor dan sudah ditemukan, 1 orang hilang, 10 rumah tertimbun longsor di Desa di Desa Kembes Satu Kecamatan Tombulu Kabupaten Minahasa, Rabu (15/1/2014) sekitar pukul 11.55 WITA.
Lebih dari 2.000 jiwa mengungsi ke tempat yang lebih aman. Puluhan mobil terendam dan hanyut banjir. Tinggi banjir di bantaran sungai mencapai 6 meter. Di Kota Manado, tinggi genangan air sekitar 1,5 meter, 4 jembatan dilaporkan putus.
Hujan yang masih terus turun menyebabkan puluhan rumah terendam air. Di Kanaan, Ranotana Weru Lingkungan 9, banjir yang berasal dari luapan sungai telah naik hingga ketinggian mencapai atap rumah.
Hal serupa terjadi di Lingkungan 1, warga terjebak di dalam rumah dan tidak bisa keluar. BPBD Sulawesi Utara, bersama BPBD Kota Manado, TNI, Polri, PMI, Basarnas, Tagana, SKPD, relawan dan masyarakat masih melakukan evakuasi dan penanganan darurat.
Warga untuk sementara dievakusi di Hotel Swissbell, Hotel Tengunpura, dan Kantor Walikota Manado.
Adapun angin kencang terjadi di sekitar Manado hingga kecepatan 15-20 knot. Tinggi gelombang di perairan utara Manado 3-5 meter.
Pantauan citra satelit menunjukkan awan masih banyak di sekitar Sulawesi Utara. Potensi banjir masih cukup tinggi.
Banjir Manado, Lebih dari 2.000 Orang Mengungsi
Badan Nasionl Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan banjir bandang di Manado menyebabkan lebih dari 2.000 orang mengungsi. Hujan deras sejak 2 hari lalu telah menyebabkan Manado terendam air.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Thomas Mola
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
55 menit yang lalu
Babak Baru Kasus Judi Online Komdigi, Budi Arie Bakal Terjerat?
1 jam yang lalu