Bisnis.com, JAKARTA - Cucu mendiang Presiden RI ke-3 B.J. Habibie, Farrah Habibie mengunggah beberapa foto kenangan dirinya dengan sosok yang disebutnya Eyang Kakung tersebut bersamaan dengan keterangan foto ungkapan isi hatinya.
Dalam keterangan fotonya yang diunggah pada Kamis (12/9/2019), puteri dari Thareq Habibie tersebut mengatakan bahwa dirinya masih tak percaya sosok yang dijuluki Bapak Teknologi Indonesia sudah tiada.
"Ini seperti Eyang masih di Kuningan dan aku akan bertemu dengan Eyang kalau aku ke sana. Tidak ada dari kami yang berpikiran Eyang akan pergi secepat ini," tulisnya dalam Bahasa Inggris.
Farrah menyebut dirinya memiliki banyak kenangan manis dan berkesan bersama B.J. Habibie seperti berenang di kediamannya setiap hari Minggu, belanja bahan makanan, hingga sekadar mendengarkan lagu di atas mobil.
"Melihat ke belakang, hanya memori indah yang ada dalam pikiranku. Bahkan jika kita tidak bertemu empat mata, Eyang selalu bilang bangga padaku karena kejujuranku dalam mengungkapkan pendapat," kenangnya.
Baca Juga
Farrah bahkan mengatakan saat B.J. Habibie melihat cucunya bermain dan tertawa, hal tersebut sudah cukup baginya.
"Aku punya banyak kata yang ingin ku sampaikan. Hatiku sakit Eyang. Aku sedih melihat Eyang pergi, tapi aku tahu ini bukan perpisahan. Eyang sekarang bersama Eyang Putri, sampaikan salamku padanya. Aku akan bertemu segera denganmu oke? Temui aku sesekali di mimpiku ya Eyang?" tuturnya.
Terakhir, Farrah meminta maaf untuk setiap kesalahan yang pernah ia perbuat semasa Eyang-nya tersebut hidup, ia pun berjanji untuk membuat B.J. Habibie bangga dan menjaga keharmonisan keluarganya.
"Kami akan menjaga satu sama lain seperti yang Eyang inginkan. I love you Eyang," pungkasnya.