Bisnis.com, JAKARTA - Bank sentral AS akan mengeluarkan aturan mengenai peran Wall Street dalam pasar komoditas, ujar calon gubernur bank sentral Janet Yellen di depan Senat kemarin.
Menurutnya, atauran itu akan dikeluarkan setelah dilakukan kajian terkait perdagangan bahan mentah melalui perbankan tersebut.
"Kami kemungkinan akan membahas aturan tambahan tersebut setelah selesai melakukan kajian," ujarnya sebagaimana dikutip Reuters, Jumat (15/11/2013).
Pernyataan itu disampaikannya saat Komisi Perbankan Senat AS melakukan acara dengar pendapat dengan wanita tersebut. Yellen akan ditetapkan sebagai gubernur bank sentral AS yang baru menggantikan Ben Bernanke melalui pemungutan suara pekan depan.
Namun demikian baru untuk pertama kalinya the Fed menyatakan diperlukannya aturan baru mengenai perdagangan bahan mentah tersebut. Aturan itu diperkirakan keluar tahun depan.
Sejumalh perusahaan AS yang terlibat dalam perdagangan itu termasuk Goldman Sachs, JPMorgan dan sejumlah bank lainnya
Peran Wall Street Dalam Pasar Komoditas Bakal Diatur
Bank sentral AS akan mengeluarkan aturan mengenai peran Wall Street dalam pasar komoditas,

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

31 menit yang lalu
Prabowo Bangun 65 Sekolah Rakyat, Menteri PU: Konstruksi Bulan Ini

5 jam yang lalu
Prabowo Bidik 6 Juta Penerima MBG hingga Agustus 2025

7 jam yang lalu
Kalender Jawa Bulan Mei 2025, Lengkap dengan Weton
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
