Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Viral Video WN Palestina Kabur dari Rudenim Surabaya, Curi Mobil Dinas dan Tabrak Pintu Gerbang

Rekaman video yang memperlihatkan WN Palestina kabur dari Rudenim Surabaya dengan membawa mobil dinas viral di media sosial.
WN Palestina berinisial MDH yang kabur dari Rudenim Surabaya/Antara
WN Palestina berinisial MDH yang kabur dari Rudenim Surabaya/Antara

Bisnis.com, SURABAYA - Tayangan video yang memperlihatkan aksi nekat warga negara (WN) Palestina berinisial MDH viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @majeliskopi08, pelaku kabur dengan membawa mobil dinas milik Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya di Raci, Pasuruan pada Minggu (2/12/2021).

Saat hendak kabur dengan mobil plat merah itu pelaku terlihat sempat berusaha dihalau oleh petugas jaga di Rudenim. Namun demikian, pelaku justru menggeber mobilnya dan berhasil kabur setelah tabrak pintu gerbang.

"Pelarian...pelarian...," kata seorang pria yang merekam video tersebut.

Kronologi kejadian

Sementara itu Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jatim Jaya Saputra membenarkan bahwa MDH yang merupakan WN Palestina itu kabur dengan membawa mobil dinas.

"Benar telah terjadi pelarian deteni berinisial MDH pada Minggu sekitar pukul 12.00 WIB," terangnya dikutip dari Antara.

Ia menjelaskan, kronologi pelarian deteni berinisial MDH itu berawal saat petugas hendak melakukan penguncian blok hunian.

"Awalnya situasi kondusif dan aman," jelasnya.

Namun, beberapa saat kemudian deteni asal Palestina itu mengambil jemuran dan tiba-tiba lari keluar blok dan berusaha mengambil sepeda motor petugas.

Saat perebutan motor, terjadi perkelahian antara deteni MDH dan petugas.

"Saat perkelahian terjadi, deteni MDH berhasil lari ke pintu depan," lanjutnya.

Sesaat setelah sampai di bagian depan rudenim, deteni MDH merusak tempat penyimpanan kunci mobil, lalu mengambil mobil yang ada di garasi.

"Saat ini kami telah berkoordinasi dengan kepolisian mupun TNI untuk pencarian," ujarnya.

Pihaknya juga berharap kepada masyarakat yang mengetahui mobil Chevrolet jenis Orlandi berwarna hitam dengan nopol N 1030 SP (plat merah) untuk segera melapor.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper